AkademiSejarah

Misteri Terrakota: Mengapa Tidak Dibongkar?

Pada tahun 1974, penemuan komplek pemakaman kaisar Cina menjadi salah satu penemuan paling penting dalam sejarah.

NongkiNgopi.com – Pada tahun 1974, penemuan komplek pemakaman menjadi salah satu penemuan paling penting dalam sejarah. Komplek pemakaman ini memuat sekitar 8000 patung tentara seukuran tubuh manusia yang dilengkapi dengan kereta kavaleri tentara berlapis baja dan senjata panah.

Uniknya, setiap patung tentara terakota memiliki gaya rambut serta fitur yang bervariasi. Beberapa di antaranya memiliki jambul, sebagian memiliki janggut, beberapa memiliki topi dan tunik longgar, sementara yang lain memiliki rompi lapis baja dengan rambut yang dikepang.

Komplek pemakaman ini ditemukan tanpa sengaja oleh petani yang sedang menggali ladang. Selanjutnya, temuan ini membawa sejumlah arkeolog ke makam Kaisar pertama Cina bernama Shin si Huang.

Meski telah ditemukan sejak tahun 1974 dan diyakini menyimpan sejumlah rahasia kaisar pertama Cina. Namun hingga saat ini para arkeolog tidak berani untuk menyentuh makam yang menyimpan istana berisi tubuh Shin Siwon dengan demikian sejak meninggal pada tahun 210 sebelum masehi. Sehingga ditemukan kembali pada tahun 1974 belum ada seorangpun yang mengintip ke dalam makam ini.

Alasan Para Arkeolog Tidak Berani Membongkar Makam

Para arkeolog tidak berani untuk membongkar makam Kaisar didasari rasa hormat terhadap sang Kaisar, di samping juga menyadari bahwa sampai saat ini belum ada teknologi yang memungkinkan para arkeolog untuk masuk dan menggalinya dengan benar.

Para arkeolog sangat khawatir penggalian terhadap makam Kaisar dapat merusak makam dan menyebabkan hilangnya informasi sejarah yang sangat penting.

Selain dua alasan tersebut, arkeolog meyakini bahwa membongkar makam juga dapat mendatangkan bahaya yang lebih buruk serta mematikan. Hal ini menjadi alasan utama mengapa mereka tidak berani untuk membongkar makam Kaisar.

Dalam sebuah catatan kuno yang ditulis oleh sejarawan China Shima Sian pada sekitar 100 tahun setelah kematian Shin si Huang. Dijelaskan bahwa makam tersebut terhubung dengan jebakan yang dirancang untuk membunuh para penyusup. Selain itu, makam juga dilindungi oleh ribuan patung prajurit terakota yang siap bertempur dan dilindungi oleh sihir.

Kebijakan Pemerintah Cina

Dalam beberapa tahun terakhir, pemerintah Cina telah memperpanjang periode penggalian di komplek pemakaman kaisar pertama China. Namun, meskipun orang telah memperpanjang penggalian, mereka masih membatasi penggalian hanya pada bagian-bagian tertentu dari makam.

Pada akhirnya, para arkeolog berharap bahwa teknologi baru akan membuat penggalian makam lebih mudah dan lebih aman di masa depan. Dengan adanya teknologi seperti radar dan pemindai laser, mereka mungkin dapat memetakan isi makam tanpa merusaknya.

Meskipun para arkeolog menemukannya lebih dari empat dekade yang lalu, makam kaisar pertama Cina masih menyimpan banyak misteri dan rahasia yang belum terungkap.

Para arkeolog dan sejarawan masih berusaha untuk memecahkan misteri dan mengetahui lebih banyak tentang sejarah dan budaya Cina kuno melalui penemuan ini.

Related Posts

1 of 17