handphoneSoftwareTeknologi

Cara Kirim Pesan Suara Sekali Lihat Pada WhatsApp

Fitur ini membuka kemungkinan pengiriman informasi sensitif tanpa meninggalkan jejak di dalam aplikasi.

Seiring perkembangan teknologi, terus berinovasi dengan meluncurkan fitur-fitur baru yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan penggunanya. Aplikasi perpesanan populer ini tidak hanya mempermudah komunikasi, tetapi juga terus meningkatkan aspek privasi bagi penggunanya.

Salah satu inovasi terbaru yang dihadirkan WhatsApp adalah fitur “Sekali Lihat” untuk pesan suara, melanjutkan tren fitur serupa pada foto dan video yang diperkenalkan pada tahun 2021.

BACA JUGA : Google Rilis Gemini AI Sebagai Pesaing ChatGPT, Lompatan Besar dalam Dunia Kecerdasan Buatan

Fitur Sekali Lihat untuk Pesan Suara

Pengguna WhatsApp kini dapat mengirim pesan suara yang akan otomatis hilang setelah didengarkan oleh penerima. Fitur ini membuka kemungkinan pengiriman informasi sensitif tanpa meninggalkan jejak di dalam aplikasi. Pesan suara sekali lihat ini akan ditandai dengan ikon satu kali dan dapat diputar hanya sekali saja.

Cara Mengirim Pesan Suara Sekali Lihat

Berikut langkah-langkah sederhana untuk mengirim pesan suara sekali lihat di WhatsApp:

  1. Buka chat individu atau grup di aplikasi WhatsApp.
  2. Tekan ikon mikrofon.
  3. Geser ke atas untuk mengunci rekaman.
  4. Tekan dan tahan rekaman.
  5. Ketuk ikon “1”. Ketika berubah hijau, kamu sudah berada dalam mode sekali lihat.
  6. Tekan tombol kirim.

Jika penerima telah mengaktifkan pesan baca, kamu akan melihat tanda terima terbuka di obrolan saat mereka membuka tampilan media atau pesan suara kamu.

Cara Membuka Tampilan Sekali Lihat Pesan Media dan Suara

  1. Ketuk “View pesan sekali lihat”.
  2. Lihat foto, video, atau dengarkan pesan suara.
  3. Geser atau ketuk kembali untuk keluar dari tampilan.

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, pengguna dapat dengan mudah mengirim pesan suara sekali lihat dan menjaga privasi pesan mereka di WhatsApp.

Baca Juga: Jumlah Pengguna ChatGPT Menurun: Apa penyebabnya ?

WhatsApp terus berkomitmen untuk memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik dan meningkatkan keamanan serta privasi. Fitur pesan suara sekali lihat ini menjadi salah satu upaya untuk memberikan opsi lebih kepada pengguna dalam mengontrol jejak pesan yang mereka kirim. Semoga informasi ini bermanfaat dan dapat memperkaya pengalaman menggunakan WhatsApp. Selamat mencoba!

Related Posts

1 of 17